Term and Definition

  • DEFINISI-DEFINISI

    Setiap istilah yang didefinisikan pada Ketentuan Umum Penggunaan diberlakukan juga untuk syarat dan ketentuan pendaftaran Akun Pelanggan di dalam laman ini, dan memiliki arti yang sama sebagaimana didefinisikan kecuali secara tegas dinyatakan lain.

    1. Akun Google adalah alamat surat elektronik yang mewakili identitas Pelanggan sebagaimana didaftarkan dan diperoleh dari sistem pada google.com.
    2. Akun Pelanggan adalah identitas spesifik yang diberikan oleh Sistem Algo kepada Pelanggan sesuai Ketentuan.
    3. Biaya Langganan adalah sejumlah biaya yang dibebankan Algo kepada Pelanggan yang memanfaatkan Paket Layanan Langganan secara berulang dan selama suatu period.
    4. Data Pribadi adalah setiap dan seluruh informasi-informasi unik yang berkaitan dengan diri dari -dan/atau yang dimiliki Subjek Hukum termasuk setiap perubahan dari waktu ke waktu.
    5. Layanan Berbasis Langganan adalah layanan-layanan dan manfaat-manfaat dari Paket Layanan Langganan yang diberikan Sistem Algo kepada Pelanggan.
    6. Paket Layanan Langganan adalah suatu jenis layanan berbayar dengan suatu manfaat tertentu yang terdalam di dalam Paket-Paket Layanan yang oleh Pelanggan telah pilih, tetapkan, daftarkan dan telah Pelanggan setujui serta penuhi seluruh syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan pada jenis layanan berbayar itu.
    7. Uji Coba Gratis adalah masa percobaan pemanfaatan secara cuma-cuma/gratis selama suatu periode atas Layanan Berbasis Langganan.
    8. Simbol Merendahkan adalah serangkaian atau gabungan huruf, angka, dan/atau simbol apapun lainnya yang dapat memiliki arti, pemahaman, dan/atau simbol yang diartikan/dipahami sebagai suatu hinaan/merendahkan, stereotip, cacian, makian, pelecehan, asusila, mengglorifikasi sesuatu yang negatif terhadap suku, ras, gen, agama/kepercayaan, golongan, kelompok, kewarganegaraan, pandangan politik, status sosial, umur, disabilitas, jenis kelamin, dan/atau orientasi seksualitas.
  • PENDAHULUAN

    Setiap istilah yang didefinisikan pada Ketentuan Umum Penggunaan diberlakukan juga untuk syarat dan ketentuan pendaftaran Akun Pelanggan di dalam laman ini, dan memiliki arti yang sama sebagaimana didefinisikan kecuali secara tegas dinyatakan lain.

    Anda wajib membaca dan memahami Ketentuan Pendaftaran Akun secara seksama sebelum melakukan proses pendaftaran untuk mendapatkan Akun Pelanggan dimana Ketentuan Pendaftaran Akun wajib disetujui oleh Anda sebagai sebagai syarat untuk itu. 

  • ELIGIBILITAS

    Anda menyatakan dan menjamin cakap secara Hukum untuk melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan, diwajibkan dalam Sistem Algo terkait akses, pendaftaran, Akun Pelanggan, termasuk penggunaan dan pemanfaatan Layanan dan Konten yang ada pada Website.

  • AKUN PELANGGAN

    Untuk dapat mengakses dan memanfaatkan Konten yang ada pada Website, Anda diharuskan untuk membuat dan mendapatkan Akun Pelanggan. Kami menyediakan 2 (dua) opsi untuk itu, yaitu:

    • Metode Pendaftaran
      • Metode Manual

        Dengan menggunakan metode manual, Anda wajib menyampaikan informasi Data Pribadi sebagaimana yang diperlukan oleh Sistem Algo, dan mendaftarkan diri Anda dengan cara menentukan dan menyetujui pilihan atas Layanan serta memberikan persetujuan secara tegas terhadap Ketentuan Pendaftaran Akun. Selanjutnya, Sistem Algo akan mengirimkan email verifikasi ke alamat email yang telah Anda berikan dalam Sistem Algo agar Akun Pelanggan Anda dapat diaktivasi Sistem Algo.

      • Metode Akun Google

        Dengan menggunakan metode manual, Anda wajib menyampaikan informasi Data Pribadi sebagaimana yang diperlukan oleh Sistem Algo, dan mendaftarkan diri Anda dengan cara menentukan dan menyetujui pilihan atas Layanan serta memberikan persetujuan secara tegas terhadap Ketentuan Pendaftaran Akun. Selanjutnya, Sistem Algo akan mengirimkan email verifikasi ke alamat email yang telah Anda berikan dalam Sistem Algo agar Akun Pelanggan Anda dapat diaktivasi Sistem Algo.

    • Larangan Penggunaan Simbol Merendahkan

      Anda dilarang menggunakan Simbol Merendahkan dalam pembuatan dan/atau pendaftaran untuk mendapatkan Akun Pelanggan. Anda setuju Kami memiliki hak penuh untuk membatalkan Akun Pelanggan Anda setiap saat tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada Anda apabila Kami mengetahui atau menemukan pelanggaran yang Anda lakukan terhadap larangan penggunaan Simbol Merendahkan.

    • Perubahan Data Pribadi

      Anda setiap saat dapat mengubah Data Pribadi Anda yang telah Anda berikan kepada Kami dengan tunduk dan berdasarkan kepada Sistem Algo dengan tetap memperhatikan ketentuan Larangan L\Penggunaan Simbol Merendahkan.

    • Keberlakuan Akun Pelanggan

      Sampai dengan saat ini Kami tidak membatasi masa keberlakuan Akun Pelanggan meskipun Anda tidak menggunakannya untuk suatu periode waktu. Setiap saat anda dapat masuk dan menggunakan Akun Pelanggan Anda. Namun demikian tidak tertutup kemungkinan suatu waktu nanti Sistem Algo dapat membatalkan/ menghapus keberadaan Akun Pelanggan Anda apabila tidak digunakan selama suatu periode tertentu. Pembatalan/penghapusan Akun Pelanggan Anda berarti juga penghapusan informasi Data Pribadi yang Anda berikan saat pertama kali melakukan pendaftaran Akun Pelanggan.  Apabila hal tersebut terjadi, Anda dapat membuat dan mendapatkan Akun Pelanggan baru dengan berdasarkan kepada Ketentuan Pendaftaran Akun.    

    • Pertanggungjawaban
      • Dengan menggunakan metode manual, Anda wajib menyampaikan informasi Data Pribadi sebagaimana yang diperlukan oleh Sistem Algo, dan mendaftarkan diri Anda dengan cara menentukan dan menyetujui pilihan atas Layanan serta memberikan persetujuan secara tegas terhadap Ketentuan Pendaftaran Akun. Selanjutnya, Sistem Algo akan mengirimkan email verifikasi ke alamat email yang telah Anda berikan dalam Sistem Algo agar Akun Pelanggan Anda dapat diaktivasi Sistem Algo.
      • Data Pribadi yang diberikan ke dalam Sistem Algo digunakan untuk hal-hal yang berhubungan dengan kegiatan usaha Perusahaan secara terus menerus meningkatkan kualitas Website dan Sistem Algo termasuk yang berkaitan dengan Konten maupun Layanan, yang secara langsung maupun tidak langsung dapat memberikan manfaat komersil maupun hukum kepada Perusahaan. Dalam usaha peningkatan kualitas tersebut Data Pribadi Anda mungkin harus disalin/diduplikasi, diketahui dan/atau diserahkan kepada pihak ketiga yang relevan untuk itu. Anda dengan ini secara sadar dan secara tegas setuju dan sepakat memberikan kewenangan kepada Kami untuk melakukan tindakan-tindakan terhadap Data Pribadi Anda baik yang berkaitan dengan peningkatan kualitas Website, Sistem Algo, penyalinan/duplikasi, penyerahan, pengungkapan, kepada pihak ketiga maupun pemanfaatan Data Pribadi untuk kepentingan komersil maupun Hukum. pada Sistem Algo (termasuk juga memberikan Data Pribadi Anda kepada pihak ketiga yang menjalin kerja sama dengan Kami untuk dapat digunakan untuk mengoptimalkan performa dari Sistem Algo dan Website), dan Anda dengan ini menyatakan untuk tidak menuntut Klaim dan/atau pembayaran apapun kepada Kami atas penggunaan Data Pribadi Anda (dan perubahannya dari waktu ke waktu). Kami tidak dapat menjamin bahwa pihak ketiga tersebut tidak menggunakan Data Pribadi Anda untuk kepentingan diluar daripada apa yang diperlukan untuk meningkatkan optimalisasi Sistem Algo dan Website, yang oleh sebab itu Anda dengan ini setuju dan menjamin melindungi, melepaskan dan membebaskan Kami dan Afiliasi Algo dari setiap Kerugian atau potensi Kerugian yang secara langsung dan/atau tidak langsung timbul atau diderita Anda sehubungan dengan hal-hal yang disebutkan sebelumnya, lebih lanjut Anda setuju dan menyatakan serta menjamin tidak mengajukan Klaim dan/atau melakukan Proses Hukum terhadap Kami dan Afiliasi Algo.
      • Anda bertanggung jawab penuh menjaga dan melindungi kerahasiaan informasi Akun Pelanggan Anda. Kami menyarankan untuk tidak membagikan atau membuka kerahasiaan informasi Akun Pelanggan Anda kepada pihak manapun. Kelalaian Anda menjaga/melindungi informasi Akun Subcriber Anda yang dapat berpotensi menimbulkan Kerugian atau terjadinya Kerugian menjadi tangung jawab dan beban Anda termasuk Anda setuju untuk melindungi, melepaskan, membebaskan, dan mengganti Kerugian Kami dan/atau Afiliasi Algo (apabila terjadi) karena adanya suatu peristiwa Klaim dan/atau Proses Hukum yang secara langsung dan/atau tidak langsung ditujukan kepada - dan/atau diderita Kami dan/atau Afilasi Algo sehubungan dengan Kelalaian Anda tersebut.
      • Kami akan mengupayakan Sistem Algo untuk dapat menjaga keamanan dan kerahasiaan Data Pribadi Anda yang tersimpan dalam Sistem Algo. Namun, sebagaimana diketahui bahwa informasi dan/atau data digital yang tersimpan dalam suatu sistem selalu ada kemungkinan terjadinya pembobolan, peretasan, dan/atau pencurian yang dilakukan pihak ketiga (meskipun sedemikian rupa sistem tersebut telah diupayakan perlindungan keamanan dan keselamatannya). Apabila Kami menemukan telah terjadi pembobolan, peretasan dan/atau pencurian pada Sistem Algo yang menyebabkan Data Pribadi Anda terungkap, disalin dan/atau dicuri maka Kami akan menggunakan upaya yang sewajarnya untuk mengatasi hal tersebut agar dikemudian hari kemungkinan timbulnya peristiwa tersebut dapat diminimalisir. Anda dengan ini setuju melindungi, melepaskan, membebaskan Kami dan Afiliasi Algo dari setiap Kerugian atau potensi Kerugian yang secara langsung dan/atau tidak langsung timbul atau diderita Anda sehubungan dengan hal-hal yang disebutkan sebelumnya, lebih lanjut Anda setuju dan secara tegas menyatakan serta menjamin tidak mengajukan Klaim dan/atau melakukan Proses Hukum terhadap Kami dan Afiliasi Algo. 
  • PENGGUNAAN WEBSITE UNTUK PRIBADI

    Anda setuju dan menjamin penggunaan atas seluruh ataupun sebagian dari isi Website hanya ditujukan untuk konsumsi pribadi dan bersifat non-komersial, termasuk Anda menjamin tidak memanfaatkan Website untuk tujuan ilegal, melanggar Hukum atau yang berpotensi dapat melanggar Hukum dan/atau yang dapat atau berpotensi dapat menimbulkan Klaim, Proses Hukum, dan/atau Kerugian terhadap Kami.

    Anda berhak untuk mengonsumsi Konten dan Layanan sesuai Ketentuan Pendaftaran Akun dengan tunduk pada ketentuan sebagai berikut: 

    • Apabila ada bagian dari Konten yang Anda konsumsi baik sengaja maupun tidak disengaja dapat atau berpotensi dapat diketahui, terpublikasi atau dibaca publik, maka Anda wajib dan berjanji serta menjamin untuk mengutip/mensitasi sumber Konten tersebut secara benar, jelas, dan terang serta memenuhi ketentuan Hukum yang relevan khususnya terkait hak kekayaan intelektual; dan
    • Anda setuju dan menjamin Layanan (apabila ada) yang Anda konsumsi hanya untuk Anda pribadi dan tidak diperkenankan untuk dibagikan kepada dan/atau dimanfaatkan/dikonsumsi oleh pihak lain termasuk afiliasi Anda.

    Anda memahami dengan jelas pelanggaran terhadap ketentuan di atas dapat berimplikasi secara langsung maupun tidak langsung kepada Klaim, Proses Hukum, dan/atau Kerugian terhadap Kami dan/atau Afiliasi Algo. Anda dengan ini setuju dan menjamin melepaskan, membebaskan, dan melindungi Kami dan Afiliasi Algo dari setiap Kerugian atau potensi Kerugian yang secara langsung dan/atau tidak langsung timbul atau diderita Kami (termasuk Afiliasi Algo) yang timbul dari Klaim dan/atau Proses Hukum tersebut. Tanpa mengurangi hal yang telah disebutkan, Anda setuju dan menyatakan Kami memiliki hak untuk melakukan Klaim dan/atau Proses Hukum kepada Anda atas Kelalaian atau pelanggaran terhadap ketentuan pada bagian E. Penggunaan Website Untuk Pribadi ini dan Anda menjamin mengganti Kerugian yang diderita Kami (termasuk Afiliasi Algo maupun pihak ketiga).

  • HAK KEKAYAAN INTELEKTUAL

    Seluruh HAKI dan hak yang dipersamakan sebagai HAKI yang melekat atau terdapat pada Website merupakan milik Kami,kecuali secara tegas dinyatakan lain. Anda setuju dan mengakui kepemilikan HAKI Kami dan menjamin pemanfaatan seluruh ataupun sebagian dari Website tidak melanggar hak-hak atas HAKI yang Kami miliki. Anda dengan ini setuju melindungi, melepaskan, membebaskan Kami dan Afiliasi Algo dari setiap Kerugian atau potensi Kerugian yang secara langsung dan/atau tidak langsung timbul atau diderita Kami dan Afiliasi Algo sehubungan dengan pelanggaran atau Kelalaian yang Anda lakukan terhadap HAKI milik Kami. 

    Terdapat kemungkinan HAKI yang ada pada suatu bagian Konten dalam Website dimiliki/dikuasai  pihak ketiga. Karenanya (dalam hal terjadi) Anda setuju dan mengakui kepemilikan HAKI pihak ketiga dan menjamin pemanfaatan bagian Konten (yang HAKI nya dimiliki pihak ketiga termaksud) tidak melanggar hak-hak atas HAKI yang dimiliki pihak ketiga itu. Apabila Anda Lalai mematuhi atau melanggar hak-hak atas HAKI pihak ketiga itu, maka Anda dengan ini setuju dan menjamin melepaskan, membebaskan, dan melindungi Kami dan Afiliasi Algo dari setiap Kerugian atau potensi Kerugian yang secara langsung dan/atau tidak langsung timbul atau diderita Kami (termasuk Afiliasi Algo) yang timbul dari Klaim dan/atau Proses Hukum yang dilakukan pihak ketiga tersebut. Tanpa mengurangi hal yang telah disebutkan, Anda setuju dan menyatakan Kami juga memiliki hak untuk melakukan Klaim dan/atau Proses Hukum kepada Anda atas Kelalaian atau pelanggaran terhadap ketentuan pada paragraf ini dan Anda menjamin mengganti Kerugian yang diderita Kami (termasuk Afiliasi Algo).

  • PERUBAHAN KETENTUAN

    Anda mengakui Kami berhak dan dapat untuk setiap saat dan dari waktu ke waktu melakukan perubahan (penambahan dan/atau pengurangan) dan/atau pengkinian Ketentuan Pendaftaran Akun yang terdapat dalam laman ini (“Perubahan Ketentuan Akun Pelanggan”) dan Anda setuju Kami berhak dan berwenang melakukan Perubahan Ketentuan Akun Pelanggan tanpa diperlukan pemberitahuan kepada Anda.

    Setiap Perubahan Ketentuan Akun Pelanggan yang Kami lakukan berlaku efektif sejak tanggal yang tercantum pada laman ini yang Kami tampilkan dalam Website. Dengan Anda masuk ke Akun Pelanggan Anda pada atau setelah Perubahan Ketentuan Akun Pelanggan berarti Anda menerima Perubahan Ketentuan Akun Pelanggan yang ada.

  • PENUTUP

    Apabila Anda tidak setuju terhadap satu atau beberapa Ketentuan Pendaftaran Akun yang ada dalam laman ini maka Anda wajib untuk memilih pilihan “Tidak Setuju” dan karenanya Anda tidak dapat memanfaatkan Website. 

Tanggal Pembaruan 09 September 2024

Part Of Denifition

  • Perusahaan atau Kami adalah PT Algo Solusi Nusantara berkedudukan di Jakarta Pusat.
  • Pelanggan atau Anda adalah Subyek Hukum yang melakukan tindakan mendaftarkan diri (baik secara penginputan mandiri ataupun melalui Akun Google) pada Website untuk berlangganan dan memanfaatkan Konten yang terdapat di Website, serta telah memberikan setiap persetujuan yang diperlukan dalam Sistem Algo sesuai Ketentuan dan telah mendapatkan Akun Pelanggan.
  • Sistem Algo adalah suatu sistem informasi dan teknologi yang dibuat, dikembangkan dan memberikan kemanfaatan serta operasi pada Website termasuk fitur-fitur di dalamnya serta basis data yang ada.
  • Konten adalah setiap dan seluruh data, tulisan, catatan, ringkasan, analisa, artikel, jurnal, laporan, perhitungan/kalkulasi, kesimpulan, gambar, tabel/matriks, grafik, skema, data bersifat statistic, audio, video dan/atau informasi yang berkaitan atau berhubungan dengan aspek-aspek pada suatu negara, publik dan swasta seperti dan tidak terbatas pada ekonomi (makro dan mikro), industri, politik, hukum, dan lainnya, termasuk setiap perubahan (penambahan, pengurangan, dan/atau modifikasi) dari waktu ke waktu yang ada pada Website.
  • Website adalah domain algoresearch.id dan turunan-turunannya dalam berbagai bentuk milik Perusahaan yang menyajikan Konten dan Layanan. 
  • Hukum adalah setiap undang-undang dan segala peraturan pelaksananya sampai dengan tingkatan keputusan/peraturan, ordonansi, putusan, keputusan administrasi, surat edaran, dan/atau kebijakan yang dikeluarkan di tingkat Pemerintah pusat/federal dan/atau Pemerintah daerah/negara bagian yang ada pada suatu negara dengan yurisdiksi hukum yang ada yang bersifat umum, berlaku dan mengikat serta memiliki efef hukum dari waktu ke waktu.
  • Pemerintah adalah setiap tingkat/level otoritas pada suatu sistem pemerintahan di suatu negara yang relevan seperti (tingkat pusat/federal) Presiden, menteri departemen, pejabat non departemen, setiap instansi pusat dan (tingkat Daerah/negara bagian) Gubernur, Bupati, Walikota setempat, termasuk setiap pejabat berwenang di bawahnya, badan semi-pemerintah, komisi, otoritas khusus yang dibentuk untuk itu berdasarkan Hukum. 
  • Data Pribadi adalah setiap dan seluruh informasi-informasi unik yang berkaitan dengan diri dari -dan/atau yang dimiliki Subjek Hukum termasuk setiap perubahan dari waktu ke waktu.
  • Klaim adalah klaim, penyitaan, tuntutan, gugatan, tindakan, penuntutan, Proses Hukum, putusan pengadilan, putusan arbitrase, Kerugian, kewajiban, ganti rugi, biaya, tagihan dan pengeluaran (termasuk biaya dan pengeluaran jasa hukum).
  • Kelalaian atau Lalai adalah kurang hati-hati, atau tidak hati-hati, secara ceroboh mengabaikan untuk melakukan suatu tindakan atau untuk tidak melakukan suatu tindakan,  atau secara tidak sengaja melakukan suatu tindakan termasuk tidak melakukan suatu tindakan meskipun diketahui seharusnya tindakan tersebut dilakukan untuk menghindari akibat yang dapat terjadi atau yang akan terjadi berkenaan dengan: (a) suatu kewajiban, janji, pernyataan, jaminan, dan/atau kesanggupan yang telah dinyatakan oleh suatu Subjek Hukum atau dengan sengaja tidak memenuhi kewajiban, janji, pernyataan, jaminan, dan/atau kesanggupan yang telah dinyatakan oleh Subjek Hukum itu; (b) keamanan, keselamatan, kehancuran, kehilangan, musnah, dan/atau kerusakan pada Sistem Algo dan/atau (c) suatu hal, peristiwa, tindakan, tidak dilakukan suatu tindakan atau kewajiban yang dapat menimbulkan atau menimbulkan ancaman, atau diancam suatu kewajiban komersial dan/atau kewajiban hukum atau terjadinya peristiwa menanggung, memikul, menderita suatu Kerugian, kewajiban komersial dan/atau kewajiban hukum oleh suatu Subjek Hukum atau dibebankan kepada Subjek Hukum itu dengan dasar apapun dan oleh pihak manapun (termasuk oleh Pemerintah).
  • Kerugian adalah kerusakan, tangung jawab dan/atau kewajiban hukum dan/atau kewajiban komersial yang meliputi di dalamnya dan tidak terbatas pada setiap dan seluruh biaya-biaya, ongkos-ongkos, pengeluaran-pengeluaran, denda-denda, kewajiban keuangan/komersial karena: (a) suatu Klaim yang timbul, adanya Klaim dan perbaikan untuk menyelesaikan Klaim tersebut secara Hukum (termasuk biaya, ongkos dan pengeluaran untuk biaya pengadilan, biaya advokat/konsultan hukum dan/atau konsultan profesi lainnya); (b) adanya Proses Hukum dan perbaikan untuk menyelesaikan Proses Hukum tersebut (termasuk biaya, ongkos dan pengeluaran untuk biaya pengadilan, biaya advokat/konsultan hukum dan/atau konsultan profesi lainnya); (c) tindakan atau usaha untuk mengganti kerugian atas suatu kerusakan termasuk perbaikan-perbaikan (karena Klaim dan/atau Proses Hukum) untuk itu; (d) melaksanakan dan menyelesaikan suatu pekerjaan/kewajiban yang tidak diselesaikan karena timbulnya suatu Kelalaian; (e) ganti rugi/kerugian atas kerusakan finansial karena suatu keputusan/perintah Pemerintah/pengadilan yang berwenang untuk itu; (f) melaksanakan dan menyelesaian sanksi-sanksi yang dibebankan dalam Hukum dan/atau oleh keputusan/perintah Pemerintah yang berwenang untuk itu; (g) pembebanan kewajiban hukum dan/atau kewajiban komersial karena tidak terpenuhinya suatu kewajiban Hukum dan/atau suatu kewajiban komersial karena suatu putusan, perintah Pemerintah dan/atau putusan pengadilan yang berwenang untuk itu termasuk untuk melaksanakan suatu putusan, perintah Pemerintah dan/atau putusan pengadilan kompetensi absolut dan/atau relatif yang relevan.
  • Afiliasi Algo adalah dalam hubungannya dengan Perusahaan, berarti Subjek Hukum  yang secara langsung atau tidak langsung Mengendalikan, Dikendalikan oleh atau berada di bawah Kendali (baik sendiri ataupun bersama dengan) Perusahaan, dimana pengertian “Kendali”, ”Mengendalikan”, “Dikendalikan” dan “berada di bawah Kendali bersama dengan” memiliki arti : (a) anggota direksi, anggota dewan komisaris, dan manajemen senior Perusahaan dan/atau Subjek Hukum tersebut; dan/atau (b) kepemilikan langsung atau tidak langsung dengan kuasa atau kewenangan untuk mengatur atau membuat diaturnya manajemen dan kebijakan yang relevan, baik melalui kepemilikan saham dengan hak suara, berdasarkan kontrak atau lainnya, dan mencakup: (i) kepemilikan langsung atau tidak langsung lebih dari dua puluh persen (20%) hak atas saham atau efek bersifat ekuitas lainnya yang ditempatkan pada Perusahaan atau Subjek Hukum  tersebut; (ii)kepemilikan langsung atau tidak langsung berdasarkan kuasa atau berdasarkan suatu perjanjian memberikan suara lebih dari dua puluh persen (20%) terhadap Perusahaan atau Subjek Hukum tersebut; atau (iii) kuasa atau kewenangan langsung atau tidak langsung untuk menunjuk anggota direksi, anggota komisaris atau badan serupa yang mengatur Perusahaan atau Subjek Hukum tersebut.
  • Ketentuan adalah setiap dan seluruh syarat-syarat, ketentuan-ketentuan, pernyataan-pernyataan, jaminan-jaminan, pengakuan-pengakuan, persetujuan-persetujuan, penegasan-penegasan, larangan-larangan, kondisi-kondisi, dan lainnya yang mengatur setiap dan seluruh hal-hal sebagaimana terdapat dalam laman Ketentuan Umum Penggunaan, Kebijakan Privasi, Ketentuan Pendaftaran Akun, dan/atau laman Ketentuan Kontributor sebagaimana relevan.
  • HAKI adalah sehubungan dengan hak cipta dan hak atas merek, setiap dan seluruh hak yang diakui oleh Hukum pada saat ini dan pada waktu yang akan datang sebagai hak kekayaan intelektual, termasuk dan tidak terbatas kepada: (a) hasil atau ciptaan yang timbul dari suatu kegiatan (atau kegiatan-kegiatan), ide, analisa, laporan, artikel, tulisan ataupun lainnya yang dapat dianggap merupakan hak cipta dan memiliki hak moral dan hak komersial/ekonomi; dan (b) merek dagang dan/atau jasa baik yang tedaftar (dalam kelas manapun) maupun yang tidak terdaftar, model, bentuk, desain, logo, simbol, bentuk/style tulisan, warna, jasa, produk (berwujud atau tidak berwujud), nama domain, nama jasa, nama merek, merek produk, merek jasa, , hak eksklusif, hak komersial/ekonomi. 

Tanggal Pembaruan 09 September 2024

All Right Reserved © Algo Research